Permudah Pembuatan KTP-el, Dinas Dukcapil Kotamobagu turun ke Sekolah Lakukan Perekaman
Diposting pada : 10 Agustus 2023 / Dilihat : 268

Para Siswa Sekolah Menengah Atas / Sekolah Menengah Kejuruan yang telah berusia 17 tahun kini tidak perlu repot lagi bolak-balik kantor Dukcapil, karena Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Kotamobagu melalui program inovasi jemput bola, melaksanakan pelayanan perekaman KTP-el di Sekolah Menengah Atas / Sekolah Menengah Kejuruan.

Pelayanan Perekaman KTP-el ini dimulai sejak awal bulan Agustus 2023 dan telah dilaksanakan di SMA N 1 Kotamobagu, SMA N 2 Kotamobagu, SMA N 3 Kotamobagu dan SMA N 4 Kotamobagu. Pelayanan ini disambut hangat oleh pihak sekolah serta dibarengi dengan antusias para siswa yang ingin melakukan perekaman KTP-el untuk pertama kalinya.

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Kotamobagu berharap dengan adanya pelayanan perekaman KTP-el di Sekolah, maka target kepemilikan KTP-el yang diberikan oleh Dirjen Dukcapil kepada seluruh Kabupaten/Kota terutama Kota Kotamobagu dapat tercapai.